CIAMIS,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya langsung tancap gas di hari pertama kembali bertugas. Senin (3/3/2025), ia menggelar berbagai kegiatan, mulai dari rapat bersama SKPD hingga buka puasa bersama warga di Pendopo Bupati.
Efisiensi Anggaran & Peningkatan PAD
Dalam Rapat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Aula Sekretariat Daerah (Setda) Ciamis, Herdiat menegaskan bahwa pengelolaan anggaran harus lebih efisien.
Ia ingin meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tanpa membebani masyarakat dengan pajak dan retribusi.
“Kalau hanya fokus pada belanja tanpa mencari pemasukan baru, itu tidak akan berhasil. Tapi kita tidak akan menaikkan pajak dan retribusi karena itu hanya membebani masyarakat,” ujar Herdiat.
Sebagai solusi, ia menginstruksikan agar Pemkab Ciamis mencari sumber pendapatan lain dan mengurangi pengeluaran yang tidak esensial.
“Perjalanan dinas akan dievaluasi, acara seremonial juga akan dikurangi. APBD kita kecil dibandingkan daerah lain seperti Bandung, Bogor, dan Bekasi, jadi harus lebih bijak dalam pengeluaran,” tegasnya.
Kedisiplinan ASN & Jam Kerja Ramadan
Herdiat juga mengapresiasi tingkat kehadiran ASN di apel pagi, di mana dari 117 pegawai, hanya satu yang absen karena sakit.
Ia menekankan efektivitas jam kerja selama bulan Ramadan, yang ditetapkan selama 32 jam 30 menit per minggu, mengikuti arahan Gubernur Jawa Barat.
“Kami mengikuti arahan Pak Gubernur. Insya Allah lebih efektif bekerja pagi-pagi karena masih fresh dan bugar,” ujarnya.
Selain itu, Herdiat menyoroti Alun-alun Ciamis yang menurutnya masih belum memenuhi standar untuk dibuka secara resmi.
“Saya baru saja cek, dan masih banyak yang perlu diperbaiki. Jika SOP sudah terpenuhi, tentu bisa segera dibuka,” jelasnya.
Ia juga menekankan pentingnya standar operasional dalam respons darurat, termasuk dalam penanganan kebakaran.
“Jika ada kejadian dan SOP sudah terpenuhi, kita bisa menangani lebih cepat dan tidak disalahkan,” katanya.
Silaturahmi & Buka Puasa Bersama Warga
Di sore hari, Herdiat menggelar silaturahmi dengan masyarakat yang dilanjutkan dengan buka puasa bersama di Pendopo Bupati Ciamis.
Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa syukur atas kepercayaan masyarakat yang kembali memilihnya untuk memimpin Ciamis selama lima tahun ke depan.
“Saya manusia biasa yang tidak luput dari kesalahan. Jika saya menyimpang dari jalur yang telah ditetapkan, mohon diingatkan. Saya tidak alergi terhadap kritik dan masukan,” ujarnya.
Kenang Almarhum Wakil Bupati Yana D. Putra
Acara ini juga diisi dengan doa bersama untuk mengenang almarhum Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra, yang telah berpulang lebih dahulu.
“Kami semua kehilangan sosok pemimpin yang berdedikasi. Semoga almarhum Pak Yana D. Putra ditempatkan di surga-Nya dan diberikan ketenangan,” ucap Herdiat.
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Ciamis, Saeful Ujun, turut memberikan dukungan dan doa untuk kepemimpinan Herdiat.
Ia juga mengapresiasi kerja keras Bupati selama periode sebelumnya, yang telah membawa lebih dari 600 penghargaan untuk Kabupaten Ciamis.
“Kami berdoa agar Pak Bupati selalu diberikan kesehatan dan kekuatan dalam menjalankan amanah. Kami juga berharap Ciamis semakin maju dalam 10 tahun ke depan,” ujar Saeful.***
Views: 2