Keindahan Alam Desa Wisata Sagalaherang

Desa ini merupakan salah satu desa wisata yang menyuguhkan berupa keindahan alam pegunungan dengan suasana pedesaan yang masih menjaga nilai-nilai budayanya.

Keindahan Alam Desa Wisata Sagalaherang
Bukit Gunung Gandul (Foto Instagram @galery_datar_gandul)
banner 120x600
banner 468x60

BerandaPeristiwa, – Desa Sagalaherang berada di Kecamatan Panawangan, Ciamis berjarak sekitar 33 km dari pusat kota. Desa ini merupakan salah satu desa wisata yang menyuguhkan berupa keindahan alam pegunungan dengan suasana pedesaan yang masih menjaga nilai-nilai budayanya.

Desa ini juga memiliki kekayaan alam berupa hutan adat dan Gunung Gandul, yang ditetapkan sebagai kawasan konservasi esensial. Selain itu ada sawah pakuwon dan ziarah Gunung Gandul.

banner 325x300

Kawasan desa wisata ini cocok untuk Anda yang ingin sedikit relaksasi dan menenangkan diri dari hiruk-pikuk perkotaan. Pepohonan yang hijau dan pesawahan yang menghampar dapat dinikmati dari atas puncak gunung.

Selain untuk bersantai, pihak pengelola juga memanfaatkan puncak ketinggian ini untuk dijadikan wahana paralayang. Selain itu, tempat ini juga bisa menjadi rekomendarsi untuk gantolle dan paralayang, bukan hanya ditingkat kabupaten, tapi se-Jawa Barat bahkan Nasional.

Pemerintah Daerah, Koni Ciamis dan Desa Sagalaherang bekerja sama untuk membangun Bukit Datar Gandul menjadi vanue yang berkelas. Alat-alat bagi penerbang terutama paralayang akan terus diusahakan dan dilengkapi agar atlet yang akan berlatih merasa semakin nyaman.

Berbagai seni budaya juga dapat jumpai di desa wisata Sagalaherang diantaranya, hajat bumi, seni tayub, keramat gunung gandul, keramat lebih api, keramat wargunangga, keramat gadawangsa, keramat situ gede, keramat ci Sagalaherang.

Desa wisata Sagalaherang memiliki kuliner olahan kopi, tepatnya di Panawangan Cofee yang dikelola oleh barista berpengalaman dan menyediakan aneka olahan kopi siap minum juga souvenir kopi bubuk dalam kemasan yang cocok dijadikan untuk oleh-oleh.

Guna mendukung jalannya pariwisata, kedepannya akan ada homestay, camping ground dan kearifan lokal. Masyarakat sekitr nantinya akan menjadi event orgaziner yang akan langsung melayani wisatawan.

 

(Sinta/BerandaPeristiwa)

Sumber:

https://kabarsingaparna.pikiran-rakyat.com/pariwisata/pr-3237558605/mengenal-budaya-dan-kearipan-lokal-desa-wisata-sagalaherang-panawangan-ciamis?page=all

https://visitciamis.com/listing/desa-wisata-sagalaherang/

banner 325x300