O2SN Ciamis 2025 Resmi Dibuka, Sekda: Manfaatkan Fasilitas untuk Cetak Atlet Berprestasi

O2SN Ciamis 2024 Resmi Dibuka, Sekda: Manfaatkan Fasilitas untuk Cetak Atlet Berprestasi. (Foto: Istimewa)
O2SN Ciamis 2024 Resmi Dibuka, Sekda: Manfaatkan Fasilitas untuk Cetak Atlet Berprestasi. (Foto: Istimewa)
banner 120x600
banner 468x60

CIAMIS,- Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang Sekolah Dasar (SD) tingkat Kabupaten Ciamis tahun 2025 resmi dibuka di Stadion Atletik Linggabuana, Selasa (11/2/2025).

Sekretaris Daerah (Sekda) Ciamis, Andang Firman Triyadi, menyampaikan pentingnya pembinaan atlet sejak usia dini untuk mencetak generasi berprestasi di tingkat provinsi hingga nasional.

banner 325x300

“Ini momen membanggakan. Saya ingin tahu bagaimana kesiapan bapak dan ibu guru olahraga dalam menyiapkan putra-putri terbaik di cabang olahraga. Stadion Atletik Linggabuana ini memiliki sejarah tersendiri karena dibangun sejak 2017 atas inisiatif Pak Herdiat Sunarya, yang sebentar lagi akan dilantik sebagai Bupati Ciamis 2025-2030,” ujar Andang.

Ia mengajak para guru dan atlet muda untuk memanfaatkan fasilitas stadion yang sudah berstandar Asia.

“Gunakan venue ini dengan maksimal. Semua fasilitas sudah tersedia, mulai dari karpet standar internasional, peralatan lempar lembing, hingga lompat jauh. Pendidikan olahraga bisa langsung diterapkan di sini,” tambahnya.

Sekda juga menegaskan bahwa O2SN bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana edukasi tentang pentingnya olahraga dalam kehidupan sehari-hari.

“Olahraga itu soal kesehatan, tapi tetap harus juara. Karena itu, latihan yang baik, teknik yang benar, dan asupan gizi yang cukup sangat penting,” tegasnya.

Selain itu, Pemkab Ciamis telah menyiapkan program sekolah pemusatan olahraga, salah satunya di SMPN 7 Ciamis, sebagai wadah bagi atlet muda untuk berkembang.

Andang berharap kontingen dari 27 kecamatan di Ciamis bisa berprestasi di tingkat provinsi hingga nasional.

“Jangan sampai di Porda 2030 nanti kita tidak meraih medali emas di cabang atletik,” ujarnya.

Kadisdik: Pengembangan Atletik Sejak Dini Jadi Investasi Masa Depan

Kepala Dinas Pendidikan Ciamis, Erwan, mengapresiasi peran Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) dalam menyukseskan O2SN Tingkat Kabupten Ciamis 2025.

Ia menegaskan bahwa pengembangan atletik sejak tingkat SD merupakan investasi jangka panjang bagi dunia olahraga di Ciamis.

“O2SN tahun ini mempertandingkan tujuh cabang olahraga utama, termasuk atletik, renang, karate, taekwondo, bola voli, dan sepak bola. Atletik sendiri diikuti oleh seluruh kecamatan di Ciamis,” jelasnya.

Menurut Erwan, meski Ciamis belum memiliki fasilitas seperti kolam renang bertaraf internasional, hal itu tidak menjadi kendala dalam pembinaan atlet.

“Saat ini prestasi bukan target utama kami, tapi bagaimana mempertahankan dan membina atlet-atlet muda agar bisa berprestasi hingga tingkat nasional,” tegasnya.

Ia berharap para atlet yang lolos seleksi tingkat kabupaten bisa terus dibina secara berkelanjutan.

“Kita punya banyak potensi atlet. Jika dikelola dengan baik, saya yakin Ciamis bisa mencetak juara-juara baru di masa depan,” pungkasnya.

O2SN Ciamis 2025 diharapkan menjadi langkah awal dalam membangun ekosistem olahraga yang lebih maju di kabupaten ini, dengan fokus pada pembinaan usia dini dan pemanfaatan sarana olahraga yang tersedia. ***

Views: 12

Views: 10

banner 325x300

Tinggalkan Balasan