Soto Iyun: Kuliner Nikmat Legendaris Sejak Tahun 50-an

Kuliner legendaris dengan cita rasa menggugah selera

Soto Iyun Resep Turun Temurun Kebanggaan Tatar Galuh Gambar: Tangkap Layar Instagram
Soto Iyun Resep Turun Temurun Kebanggaan Tatar Galuh Gambar: Tangkap Layar Instagram
banner 120x600
banner 468x60

BerandaPeristiwa, – Soto Iyun merupakan salah satu kuliner jadul yang masih eksis hingga saat ini di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Salah satu tempat yang terkenal dengan Soto Iyun adalah Warung Nasi Sindang Heula.

banner 325x300

Lokasi Strategis Soto Iyun

Makanan satu ini lebih dikenal dengan nama Soto Iyun yang ternyata merupakan pemilik pertama warung nasi yang terletak di Jl. WR. Supratman.

Orang-orang mengenal nama Iyun hingga saat ini meski warungnya kini sudah dikelola oleh Ibu Dedeh yang merupakan pewaris resep legendaris ini.

Resep Warisan Keluarga Secara Turun Temurun

Orangtua Ibu Dedeh, menjadi pengelola awal warung ini, sesuai keterangan buka sejak tahun 1950-an.

Secara turun temurun, keluarga Ibu Dedeh menjadi pengelola warung legendaris tersebut.

Sekarang kuliner ini menjadi pencarian utama pecinta kuliner, meski sudah banyak penjual soto yang lain.

Hidangan yang tersaji, sebenarnya mirip dengan soto-soto yang ada di tempat lain.

Ciri Khas yang Berbeda dengan Penganan Lain

Namun, Soto Iyun memiliki cita rasa yang khas dan masih terjaga meskipun kini sudah dalam pengelolaan oleh generasi ke dua.

Dalam satu porsinya, pelanggan akan mendapatkan potongan daging, usus dan juga babat yang masih segar. Perpaduan daging sapi, soun, toping kacang, irisan bawang daun dan bawang goreng juga jeruk nipus dalam balutan khas kuat tentu mampu menggungah selera.

Harga Terjangkau

Seporsi Soto ini dapat kita peroleh dengan harga Rp. 27.000 sudah termasuk nasi dan satu gelas teh hangat.

Warung Nasi Sindang Heula mulai beroperasi pada pukul 06.00-16.00.

Tersedia juga, makanan khas Ciamis lainnya seperti gepuk yang tidak kalah terkenal.

Kehadiran Soto itu memberikan warna kuliner di Kabupaten Ciamis. Makanan ini juga sangat cocok untuk menjadi ikon kuliner legendaris yang konsisten dalam menyajikan cita rasa khas seperti saat pertama kali buka.

(Sinta)

Source:

Soto Iyun, Kuliner Legendaris Yang Nikmat Sejak Tahun 50an. Visitciamis.com. Diakses 5 Mei 2024.

banner 325x300