HY Tegaskan Komitmen Swasembada Pangan dan Penyelesaian Infrastruktur di Ciamis

Deklarasi dan konsolidasi pemenangan relawan Hayekeun Deui di aula gedung Golkar Ciamis. (Foto: Istimewa)
Deklarasi dan konsolidasi pemenangan relawan Hayekeun Deui di aula gedung Golkar Ciamis. (Foto: Istimewa)
banner 120x600
banner 468x60

CIAMIS,- Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya-Yana D. Putra (HY), menegaskan komitmen mereka untuk mendorong Ciamis mencapai swasembada beras, jagung, ikan, dan ayam, serta menuntaskan pembangunan infrastruktur jalan.

Hal ini menjadi salah satu program prioritas mereka jika kembali terpilih sebagai pemimpin Kabupaten Ciamis.

banner 325x300

Komitmen ini disampaikan dalam acara konsolidasi dan deklarasi relawan pemenangan “Hayekeun Deui” di Gedung Golkar, Rabu (23/10/2024).

“Insya Allah, seperti tadi disampaikan, dalam 5 tahun ke depan kita harus swasembada beras, jagung, ikan, dan ternak ayam, karena potensinya di Ciamis sangat menunjang untuk dilaksanakan,” tegas Herdiat.

Herdiat juga mengungkapkan bahwa infrastruktur jalan menjadi aspek penting dalam pembangunan ekonomi masyarakat.

Saat ini, pemantapan jalan di Ciamis telah mencapai 90%, dan pihaknya bertekad menyelesaikan sisa 10% yang belum tuntas.

“Insya Allah, mudah-mudahan masyarakat kembali memberikan kepercayaan kepada kami untuk memimpin Ciamis, dan kami dapat menuntaskan yang belum selesai,” ujarnya optimis.

Selain infrastruktur, sektor pertanian mendapat perhatian khusus. Herdiat menjelaskan bahwa masyarakat sering menyampaikan aspirasi tentang pentingnya memanfaatkan potensi lokal.

Dalam lima tahun ke depan, HY ini berjanji akan mendorong Ciamis menjadi daerah yang mandiri dalam pemenuhan kebutuhan pangan.

“Kita tidak perlu mendatangkan dari luar, kita memaksimalkan apa yang kita miliki,” katanya.

Ia juga menekankan pentingnya pengelolaan irigasi yang berada di bawah pengawasan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy.

Menurut Herdiat, irigasi dan pariwisata juga harus dimaksimalkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Ke depan, kita akan sama-sama menata ini,” tambahnya.

Pilkada kali ini dinilai menjadi momentum penting bagi warga Ciamis untuk menentukan arah pembangunan lima tahun mendatang.

Meski menjadi satu-satunya pasangan yang resmi mendaftar di KPU Ciamis, Herdiat menegaskan bahwa pencalonan kembali ini bukan hanya karena tidak adanya pesaing.

Pencalonan mereka didorong oleh survei yang menunjukkan tingginya tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja mereka selama lima tahun terakhir.

“Tingkat kepuasan mencapai 82%, dan 86% mendukung kami untuk maju lagi,” ungkapnya.

Herdiat juga mengajak seluruh relawan untuk menjaga suasana Pilkada tetap damai dan sopan.

“Kalau kita semua bergerak dengan cara yang sopan, Insya Allah kemenangan akan terasa semakin dekat,” tambahnya.

Calon Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra, menekankan bahwa keberhasilan pembangunan di Ciamis tidak hanya menjadi tanggung jawab dua pemimpin, melainkan seluruh elemen masyarakat.

Fokus utama mereka ke depan adalah pada pembangunan sektor pertanian, peningkatan kualitas sumber daya manusia, dan infrastruktur.

“Ciamis maju tidak cukup hanya dilakukan oleh kami berdua, tapi dengan dukungan semua pihak,” tegas Yana.

Sekretaris Relawan Bumi Galuh, Trian Slamet Triyana, yang turut hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi soliditas relawan serta dukungan kuat dari 18 partai politik.

“Ini menunjukkan bahwa dukungan politik sangat kuat dan menunjukkan kekompakan yang luar biasa,” ujar Trian.

Meski menghadapi kolom kosong, Trian mengingatkan relawan untuk tidak lengah dan terus mendekati masyarakat.

“Dengan dukungan yang solid dari partai dan relawan, kami optimis HY dapat memenangkan Pilkada Ciamis 2024,” katanya.***

Views: 0

Views: 0

banner 325x300