Disbudpora Ciamis Gelar Pelatihan Kewirausahaan untuk Pemuda Disabilitas

Disbudpora Ciamis menggelar pelatihan kewirausahaan untuk pemuda disabilitas. (Foto: Istimewa)
Disbudpora Ciamis menggelar pelatihan kewirausahaan untuk pemuda disabilitas. (Foto: Istimewa)
banner 120x600
banner 468x60

CIAMIS,- Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Ciamis mengadakan pelatihan kewirausahaan khusus bagi pemuda disabilitas tingkat Kabupaten Ciamis di Aula Hotel Larissa, Rabu (9/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk membekali pemuda disabilitas dengan pengetahuan dan keterampilan dalam dunia usaha, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kemandirian ekonomi mereka.

banner 325x300

Kepala Disbudpora Kabupaten Ciamis, Dadang Darmawan, memberikan apresiasi kepada para peserta yang hadir dalam acara tersebut.

Ia menyampaikan bahwa kehadiran mereka menjadi bukti bahwa keterbatasan fisik tidak menghalangi seseorang untuk terus berkembang dan berinovasi.

“Kehadiran para peserta ini adalah bukti nyata bahwa keterbatasan tidak menjadikan penghalang untuk terus berkembang dan berinovasi,” ujar Dadang.

Dadang menegaskan bahwa di balik setiap keterbatasan selalu ada peluang untuk menciptakan sesuatu yang berarti dan bermanfaat.

Menurutnya, disabilitas bukanlah hambatan melainkan bagian dari keberagaman yang harus diterima dan dimanfaatkan sebaik mungkin.

“Disabilitas bukan hambatan, melainkan bagian dari keberagaman yang harus kita syukuri dan kita manfaatkan,” ungkapnya.

Pelatihan kewirausahaan ini, lanjutnya, merupakan langkah strategis untuk membuka peluang menuju masa depan yang lebih cerah bagi para pemuda disabilitas.

Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi pendorong semangat dan kreativitas di kalangan pemuda disabilitas yang memiliki potensi luar biasa.

“Acara ini merupakan salah satu upaya kami untuk terus mendorong semangat dan kreativitas di kalangan pemuda, terutama disabilitas, yang memiliki potensi yang luar biasa,” lanjutnya.

“Gunakan kesempatan ini sebaik-baiknya untuk memperluas pengetahuan, menggali potensi, dan membangun masa depan,” tambahnya lagi.

Dadang juga mengucapkan terima kasih kepada para narasumber yang telah berbagi ilmu dan pengalaman dalam acara tersebut.

Ia berharap materi yang disampaikan bisa menjadi bekal berharga bagi para peserta dalam menghadapi tantangan di dunia usaha.

“Saya berharap, ilmu dan pengalaman yang disampaikan dapat menjadi bekal yang berharga bagi para peserta untuk menghadapi dunia usaha,” ucap Dadang.

Melalui pelatihan ini, Dadang berharap dapat menghasilkan wirausahawan muda yang sukses dan mandiri, sehingga dapat memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan Kabupaten Ciamis.

“Rekan disabilitas sebagai peran utama dalam pembangunan Kabupaten Ciamis ke arah lebih baik,” pungkasnya.

Pelatihan kewirausahaan ini menjadi langkah nyata Disbudpora Ciamis dalam mendukung pengembangan potensi pemuda disabilitas, sekaligus mendorong mereka untuk menjadi bagian aktif dalam kemajuan ekonomi dan sosial di Kabupaten Ciamis.***

banner 325x300