Halal Bi Halal Kabupaten Ciamis 2024: Menjalin Silaturahmi dan Membangun Masa Depan yang Lebih Baik

Polsek Cimaragas Polres Ciamis Ngobrol
Polsek Cimaragas Polres Ciamis Ngobrol
banner 120x600
banner 468x60

BerandaPeristiwa, Ciamis,- Pemerintah Kabupaten Ciamis melaksanakan acara Halal Bi Halal bersama berbagai lapisan masyarakat di halaman pendopo, Kamis, (18/4/2024).

Acara ini bertujuan untuk menjalin dan mengokohkan silaturahmi serta saling memaafkan dalam suasana yang penuh kebersamaan dan keceriaan.

banner 325x300

Dalam sambutannya, Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, menyampaikan makna dan pentingnya Halal Bi Halal.

“Melalui halal bi halal ini kita semua dapat saling membersihkan diri dengan tulus dan ikhlas saling memaafkan kepada sesama atas segala khilap dan dosa yang pernah kita perbuat,” katanya.

Bupati juga mengajak semua yang hadir untuk menjalin keluargaan tidak hanya saat Idul Fitri, tetapi setiap saat, sesuai dengan makna Syawal sebagai bulan peningkatan.

“Saya mengajak agar halal bihalal yang diselenggarakan kali ini hendaknya dijadikan sebagai wahana untuk introspeksi dan evaluasi diri supaya Ramadan nyata membawa perubahan ke arah yang lebih baik,” lanjut Bupati.

Acara ini juga menjadi momen penting untuk meluncurkan beberapa program unggulan Pemerintah Kabupaten Ciamis.

Pertama, penandatanganan MOU antara pemerintah dan PT Inko Total Industri tentang investasi di bidang pengelolaan sampah dan penyediaan energi.

Bupati Herdiat melakukan penandatanganan MOU dengan PT Info Total Industri dari Korea tentang investasi di bidang pengelolaan sampah dan penyediaan energi. Foto: Febri
Bupati Herdiat melakukan penandatanganan MOU dengan PT Inko Total Industri dari Korea tentang investasi di bidang pengelolaan sampah dan penyediaan energi. Foto: Febri

Hal ini sejalan dengan upaya Kabupaten Ciamis dalam membangun lingkungan yang bersih dan berkelanjutan.

“Berkat kerja keras, beberapa waktu yang lalu Pemerintah Kabupaten Ciamis memperoleh anugerah Adipura Kencana, penghargaan tertinggi dalam kebersihan nasional,” jelas Bupati.

Kedua, dilakukan peluncuran program Dirosah Smart School, yang bertujuan untuk membantu para siswa meningkatkan pengetahuan agama dan berakhlakul karimah.

“Program ini merupakan bagian dari ikhtiar kita untuk menghasilkan generasi penerus yang cerdas, memiliki pengetahuan yang luas, memahami agama, dan berakhlakul karimah,” ucapnya.

Selain itu, rencana pembangunan tempat parkir dan kuliner di sebelah timur alun-alun Galuh juga menjadi fokus pada agenda ini.

Dukungan dari Provinsi Jawa Barat dalam pembangunan ini, kata Bupati, menunjukkan komitmen bersama dalam memajukan sektor pariwisata dan ekonomi di Kabupaten Ciamis.

Momen ini juga menjadi waktu untuk bersyukur dan mengingat kembali semua capaian yang telah dicapai dengan berakhirnya masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati Ciamis.

Bupati Herdiat menyampaikan harapannya agar semua pihak, terutama pejabat dan pemangku kepentingan, dapat terus menyayangi, merawat, dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Halal Bi Halal Kabupaten Ciamis tahun 2024 tidak hanya menjadi perayaan tradisi, tetapi juga momentum untuk memperkokoh silaturahmi, kolaborasi, dan semangat membangun bersama menuju Kabupaten Ciamis yang lebih baik.***

banner 325x300