Siap-siap Nonton Liga 3: Tiket di Stadion Galuh Dijual Mulai Rp 10 Ribuan!

Tiket akan dijual oleh panitia pelaksana pada H-1 di loket stadion menjelang laga pertama pada Senin, 29 April 2024, pukul 13.15 WIB.

Tiket Liga 3 di Stadion Galuh dijual mulai Rp 10 ribuan. Foto: ist
Tiket Liga 3 di Stadion Galuh dijual mulai Rp 10 ribuan. Foto: ist
banner 120x600
banner 468x60

BerandaPeristiwa, Ciamis,- Gelaran Liga 3 Putaran Nasional akan segera dimulai, menjadi kabar gembira bagi Balad Galuh dan penggemar sepak bola di Kabupaten Ciamis. Tiket nonton pertandingan Liga 3 dijual dengan harga terjangkau.

Tiket akan dijual oleh panitia pelaksana pada H-1 di loket stadion menjelang laga pertama pada Senin, 29 April 2024, pukul 13.15 WIB.

banner 325x300

Panpel pertandingan membuka empat kategori dari mulai, Tribun Utara, Tribun Selatan, Tribun Timur, hingga VIP.

Baca juga: 

Ketua Umum PPDI Ciamis Bantah Rumor Soal Deklarasi Dukungan untuk HY

Timnas Indonesia Unggul 2-1 Atas Korea Selatan dibabak Pertama

Harga tiket mulai dari Rp 50 ribu untuk VIP, Rp 15 ribu untuk Tribun Timur, dan Rp 10 ribu untuk Tribun Selatan dan Utara.

PSGC dipercaya menjadi tuan rumah oleh PSSI dalam babak 80 besar. Tergabung dalam grup G, PSGC akan bertanding dengan empat tim: Persitara Jakarta Utara, Labura Hebat FC, Persim Maros, dan Perseden Denpasar.

Di babak 80 besar, hanya dua tim yang lolos. Untuk itu, PSGC harus berjuang menjadi pemuncak klasemen atau posisi kedua agar bisa melangkah ke babak 32 besar.

Dukungan penuh dari para suporter fanatik diharapkan memberikan keuntungan bagi PSGC.

Warga Tatar Galuh Ciamis berharap tim kebanggaan mereka bisa kembali bermain di kasta tinggi Liga Indonesia. Dukungan dari para suporter sangat dibutuhkan di babak 80 besar ini untuk meraih kemenangan.

Baca juga:

Full Time Indonesia Berhasil Lolos Semi-final Melalui Babak Penalti

Counter Attack Persib Sukses Bungkam Persita di Babak Pertama

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Balad Galuh, Ghozin, menyoroti pentingnya bagi PSGC untuk memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah di babak 80 besar dengan meraih kemenangan penuh. Ghozin berharap tim ini bisa meraih promosi ke Liga 2.

Balad Galuh siap memberikan dukungan penuh kepada PSGC, dengan menggelar doa bersama dan kegiatan amal sebelum pertandingan. Masyarakat Tatar Galuh Ciamis juga diundang untuk mendukung tim dengan hadir langsung ke stadion.***

(KasjaScooty)

banner 325x300